Nyamuk, pasti kata ini tidak asing bagi kita. Nyamuk adalah serangga tergolong dalam order Diptera; genera termasuk Anopheles, Culex, Psorophora, Ochlerotatus, Aedes, Sabethes, Wyeomyia, Culiseta, dan Haemagoggus untuk jumlah keseluruhan sekitar 35 genera yang merangkum 2700 spesies. Nyamuk mempunyai dua sayap bersisik, tubuh yang langsing, dan enam kaki panjang; antarspesies berbeda-beda tetapi jarang sekali melebihi 15 mm.
Hanya Nyamuk Betina Yang Menghisap Darah
Ketika mengamati cara hidup nyamuk, nyamuk memiliki cara dan petualangan hidup yang luar biasa. Telah berabad abad kita mengenal bahwa semua nyamuk akan menghisap darah untuk bertahan hidup namun tidak sepenuhnya itu benar. sebenarnya nyamuk bertahan hidup dengan memakan nektar bunga sedangkan menghisap darah adalah kebutuhan mereka untuk bertahan hidup.
Nyamuk betina menghisap darah karna untuk bertelur, telur telur nyamuk tersebut membutuhkan kadar protein yang cukup yang banyak terkandung dalam darah manusia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar